Pilihan Masjid LDII Jogja yang Dekat dengan Malioboro, Cocok untuk Singgah Bagi yang Perlu

Daftar Isi

Masjid LDII Mulyo Abadi Jogja

LDII DIY - Malioboro Yogyakarta bukan hanya dikenal sebagai pusat wisata dan belanja, tetapi juga sebagai kawasan yang ramah bagi wisatawan Muslim. Bagi warga LDII atau masyarakat umum yang sering mampir di masjid yang dikelola LDII simak artikel ini sampai habis ya.

Berikut ini adalah daftar masjid LDII yang dekat dengan Malioboto Jogja. Masjid-masjid ini tidak hanya strategis, tetapi juga nyaman dan terbuka untuk umum.

Namun, bagi kamu yang belum pernah mampir atau singgah di masjid LDII, perhatikan tulisan atau peraturan yang ada di lokasi ya. Karena setiap masjid memiliki desain dan konsep yang berbeda.

Salah satunya mengenai kamar mandi, ada beberapa masjid LDII yang mewajibkan masuk ke kamar mandi menggunakan sandal, namun ada juga yang melarang menggunakan sandal.

Biasanya, masjid LDII yang melarang untuk menggunakan sandal karena di dalam kamar mandi sudah tersedia sandal.

Hal ini dilakukan agar kesucian di area tempat ibadah selalu terjaga, mengingat kamar mandi menjadi tempat untuk membuang kotoran. Jadi, sebagai ikhtiar agar terhindar dari najis dan ibadah sempurna, salah satunya dengan menjaga kesucian mulai dari kamar mandi.

1. Masjid LDII Al Manshurin Jetis

📍 Alamat: Jl. Pingit Jt I No. 304A, Bumijo, Jetis, Yogyakarta
⏱️ Jarak dari Malioboro: ±10 menit berkendara

Masjid LDII Al Manshurin merupakan salah satu masjid yang paling dekat dengan kawasan Malioboro. Lokasi ini lebih mudah diakses dari tugu Jogja, sampai lampu merah tugu mengarah ke barat atau Jalan Magelang, sesampainya di Lampu Merah pingit belok ke kanan atau kearah magelang.

Sekitar 100 meter ada gang kecil di sebelah kiri, masuk gan dan setelah mentok belok kiri lalu akan terlihat masjid.

Jika membawa mobil, masjid ini bukan rekomendasi ya, karena lokasinya masuk perkampungan.

2. Masjid As - Sakinah Tirtodipuran

📍 Alamat: Jl. Tirtodipuran No.44, Mantrijeron, Kec. Mantrijeron, Kota Yogyakarta
⏱️ Jarak dari Malioboro: ±10 menit berkendara

Masjid ini lebih sedikit jauh dari Jalan Malioboro, namun jalannya mudah diakses dengan kendaraan mobil dan motor.

Masjid ini berlokasi di jalan Parangtritis, lebih tepatnya sebelah barat Jalan Prawirotaman. Kalo dari arah Malioboro keselatan, sesampainya di lampu merah Pojok Beteng Wetan lurus keselatan sekitar 300 meter.

Kemudian akan ada gapura disebelah kanan bertuliskan Jalan Tirtodipuran dan masuk jalan tersebut sekitar 100 meter akan ada tulisan LDII disebelah kiri. Ingat ya, jalan Tirtodipuran adalah satu arah dari timur, jadi pastikan tidak melanggar rambu-rambu ya.

Bagi Anda yang sedang berada di Yogyakarta dan mencari masjid LDII terdekat dari Malioboro, kedua masjid di atas bisa menjadi pilihan ideal. Selain lokasi yang strategis, masing-masing masjid menawarkan kenyamanan dan keramahan warga sekitar.